Optimasi Query dalam Manajemen database
Optimasi Query
Optimasi Query adalah suatu proses untuk menganalisa query untuk menentukan sumber-sumber apa saja yang digunakan oleh query tersebut dan apakah penggunaan dari sumber tersebut dapat dikurangi tanpa merubah output. Atau bisa juga dikatakan bahwa optimasi query adalah sebuah prosedur untuk meningkatkan strategi evaluasi dari suatu query untuk membuat evaluasi tersebut menjadi lebih efektif. Optimasi query mencakup beberapa teknik seperti transformasi query ke dalam bentuk logika yang sama, memilih jalan akses yang optimal dan mengoptimumkan penyimpanan data. Tujuan dari optimasi query adalah menemukan jalan akses yang termurah untuk meminimumkan total waktu pada saat proses sebuah query. Untuk mencapai tujuan tersebut, maka diperlukan optimizer untuk melakukan analisa query dan untuk melakukan pencarian jalan akses.
Database Tuning
Database
Tuning adalah sejumlah aktifitas yang dilakukan untuk memperbaiki atau
meningkatkan kinerja atau performance sebuah database. Aktifitas tuning ini
meliputi banyak aspek dari software hingga hardware, antara lain I/O Tuning,
DBMS Tuning, Query Tuning, dan Database Maintenance.
Masing-masing memiliki tekniknya sendiri-sendiri, dan membutuhkan skill yang
mumpuni, kita akan mencoba melakukan
Query Tuning dengan bantuan Database Index.
Kesimpulan :
Dengan adanya optimasi query dan database tuning dalam manajemen database sangat meningkatkan kinerja sebuah database untuk mencapai suatu tujuan dengan efektif dan optimum.
sumber :
http://fadhil-rajabian.blogspot.com/2014/04/optimasi-query.html
Komentar
Posting Komentar